NARAAJIE JUARA IGT SERI 3
Naraajie Emerald Ramadhan berhasil menjadi juara
di turnamen profesional Indonesia Golf Tour
(IGT) Seri 3 yang diselenggarakan di Palm Hills
Golf Club, Jawa Barat tanggal 24 � 26 April
2018. Turnamen ini juga diikuti pemain golf
amatir Indonesia lainnya dan mampu bersaing
dengan para pegolf profesional.
Naraajie yang sering
memperkuat Tim Nasional Indonesia di berbagai
ajang Internasional mencetak 206 pukulan atau 10
dibawah Par. Peringkat kedua juga di tempati
oleh pegolf timnas, Kevin Caesario Akbar dan
Jonathan Wijono. Mereka ties di posisi ini
dengan masing � masing mencetak 209 pukulan atau
7 di bawah Par. Ketiga pemain ini merupakan
kandidat pemain tim Nasional yang akan tampil di
Asian Games XVIII yang akan diselenggarakan pada
Agustus mendatang di Pondok Indah Golf Club,
Jakarta. Pegolf Profesional Fajar Winuryanto
menyusul diperingkat berikutnya dengan 211
pukulan atau 5 di bawah Par, selisih 5 pukulan
dengan pemain amatir Naraajie.
Selain ketiga pemain
tersebut, pemain amatir yang mengikuti turnamen
ini adalah Rifqi Alam, Almay Rayhan dan Tirto
Tamardi. Pegolf Profesional Aldi Adiyandono ties
dengan Rifqi Alam dengan 214 pukulan atau 2 di
bawah Par. Almay juga berhasil mencetak hasil
under, yaitu 1 di bawah Par.
Keikutsertaan para pemain
amatir ini merupakan Program periodisasi yang
dijalankan PB PGI untuk menjaring pemain-pemain
timnas yang akan tampil di Asian Games. Program
periodisasi yang sudah dimulai sejak awal tahun
2018 merupakan gabungan antara turnamen dan
training camp. Mereka diikutsertakan di berbagai
turnamen di dalam dan luar negeri. Harapannya
adalah para pemain terpilih nantinya dapat
mencapai puncak permainan mereka di Asian Games
XVIII. Selanjutnya, pada akhir Mei 2018 akan
ditetapkan pemain timnas yang terdiri dari
emapat pegolf putra dan tiga pegolf putri.
Berikutnya, mereka akan
mengikuti turnamen Elite Amateur Indonesia di
Pondok Indah Gol Club, 4 � 6 Mei 2018.
Di kelompok putri, Ribka
Vania yang juga menjadi kandidat pemain timnas
Asian Games menempati posisi lowest amateur
Putri dengan 214 pukulan atau 2 dibawah Par. Dia
mengungguli Rivani Sihotang, dan Michela Tjan
yang juga menjadi kandidat memperkuat tim
Indonesia di Asian Games XVIII.
Diharapkan para pegolf
Putri Indonesia dapat meningkatkan kualitas
permainan mereka sehingga lebih siap lagi dalam
menghadapi Asian Games XVIII.
|